Rabu, 17 Januari 2018

Membuat atau Merancang Website Design atau E-commerce

Membuat atau Merancang Website Design atau E-commerce

Latar Belakang
Banyaknya Peminat pembudidaya ikan air tawar saat ini, sangat menarik perhatian masyarakat untuk meraih keuntungan yang sebesar besarnya . permintaan masyarakat untuk memesan benih benih ikan air tawar sudah lumayan banyak, sehingga diperlukan website pemesanan benih ikan air tawar untuk menentukan berapa banyak ikan yang mau di pesan.

Penggunaan media cetak saat ini yang digunakan oleh pengelola pembudidayaan ikan air tawar dirasakan kurang praktis dan efisien . Jika dalam sehari terdapat beberapa pelanggan yg ingin memesan benih-benih ikan air tawar maka pengelola benih-benih ikan akan sulit untuk mengirim benih tersebut
            
Oleh karena itu diperlukanya sistem pemesanan komputerisasi agar pemilik pembudidaya ikan air tawar lebih mudah untuk melihat data pemesan benih benih ikan air tawar. Website pemesanan pembudidayaan ikan ini dapat memudahkan dan memenuhi kebutuhan pengelola kolam ikan untuk mengatur pengiriman pemesanan benih benih ikan yg akan dikirim.
             
Bahasa Pemprograman Website

Dalam membuat sebuah website tentu kita harus mempelajari beberapa bahasa pemprograman website, untungnya bahasa pemprograman website tidaklah serumit bahasa pemprograman pada komputer atau bahasa tingkat tinggi lainnya, berikut adalah beberapa bahasa pemprograman yang dapat Anda pelajari.

Alat Atau Tools yang Digunakan Untuk membuat Website ada pada penjelasan gambar dibawah ini yakni meliputi
-          HTML
-          MACROMEDIA DREAMWEAVER
-          MYSQL
-          PHPMYADMIN
-          PHP
-          INTERNET
Macromedia Dreamweaver


Adobe Dreamweaver merupakan program penyunting halaman web keluaran Adobe Systems yang dulu dikenal sebagaiMacromedia Dreamweaver keluaran Macromedia. Program ini banyak digunakan oleh pengembang web karena fitur-fiturnya yang menarik dan kemudahan penggunaannya. Versi terakhir Macromedia Dreamweaver sebelum Macromedia dibeli oleh Adobe Systems yaitu versi 8. Versi terakhir Dreamweaver keluaran Adobe Systems adalah versi 12 yang ada dalam Adobe Creative Cloud (sering disingkat Adobe Cc).


phpMyAdmin


phpMyAdmin adalah perangkat lunak bebas yang ditulis dalam bahasa pemrograman PHP yang digunakan untuk menangani administrasi MySQL melalui Jejaring Jagat Jembar (World Wide Web). phpMyAdmin mendukung berbagai operasi MySQL, diantaranya (mengelola basis data, tabel-tabel, bidang (fields), relasi (relations), indeks, pengguna (users), perizinan (permissions), dan lain-lain).
HTML


HTML merupakan kependekan dari HyperText Markup Language yang merupakan sebuah bahasa markah yang sering digunakan untuk membuat halaman web pada umumnya, yang menampilkan berbagai informasi di dalam sebuah mesin penjelajah web dengan format hypertext sederhana yang ditulis dengan berkas format ASCII, Berawal dari sebuah bahasa yang sebelumnya banyak digunakan didalam dunia penerbitan yang disebut Standard Generalized Markup Language, HTML merupakan standard untuk penampilan web saat ini. HTML juga memiliki struktur yang cukup simpel.

PHP



PHP merupakan kependekan dari Hypertext Preprocessor, yaitu bahasa pemprograman yang telah digunakan secara luas untuk pengembangan dan penanganan sebuah situs web dan bisa digunakan secara simultan dengan HTML. PHP dibuat oleh Rasmus Lerdorf pada tahun 1994. PHP versi terbaru saat ini adalah PHP5.


MYSQL           






MySQL adalah sebuah perangkat lunak system manajemen basis data SQL (DBMS) yang multithread, dan multi-user. MySQL adalah implementasi dari system manajemen basisdata relasional (RDBMS). ...MySQL AB merupakan perusahaan komersial Swedia yang mensponsori dan yang memiliki

Internet

Internet (kependekan dari interconnection-networking) adalah seluruh jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar sistem global Transmission Control Protocol/Internet Protocol Suite (TCP/IP) sebagai protokol pertukaran paket (packet switching communication protocol) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia.Rangkaian internet yang terbesar dinamakanInternet. Cara menghubungkan rangkaian dengan kaidah ini dinamakan internetworking ("antarjaringan").

Rancangan

Dalam bagian ini sangatlah penting, Anda sudah merancang dan menguraikan beberapa tahap dari awal, maka perancangan halaman dan sub halaman berikutnya tidaklah begitu susah untuk dilakukan. Misalnya dengan melihat target pengunjung web, pasti akan mempengaruhi element dan aplikasi perancangan yang akan digunakan.

Pengembangan

Setelah melakukan beberapa tahap yang sebelumnya, maka proses pembuatan situs web bisa dimulai. Web developer bisa mengambil seluruh element grafis dari prototipe dan menggunakannya untuk membuat halaman web yang fungsional.
Pengujian dan Peluncuran
Pada tahap ini Anda akan merelease web buatan Anda kepada publik, disini juga seharusnya sudah tidak ada lagi kesalahan pada kode atau sistem pada web Anda, dan harus melakukan pengecekan bahwa web yang Anda buat memenuhi standar pemprograman web yang ada saat ini.

Kesimpulan
Dari Penjelasan diatas yang bila mana minim pengetahuannya bisa kita simpulkan bahwa banyak proses yang harus dilalui untuk menekuni pekerjaan atau profesi menjadi seorang web developer atau web design, mulai dari harus mempelajari beberapa bahasa pemprograman web, risetdata, membuat rancangan, menuliskan program, meluncurkan website hingga  melakukan pemeliharaan. Dengan semakin berkembangnya teknologi saat ini, saya yakin bahwa profesi ini akan sangat banyak dibutuhkan di dunia mengingat masih sedikitnya orang yang sadar akan atau mau menekuni profesi ini, saya ahrap dengan adanya penulisan ini, saya harap akan makin banyak orang yang mau menekuni profesi ini.

Daftar Pustaka

Tidak ada komentar:

Posting Komentar